Apa Itu PHP ?

PHP merupakan bahasa pemrograman berbasis web atau suatu bahasa program yang dapat berjalan pada suatu browser dari sisi server, secara garis besar PHP merupakan sekumpulan script/code yang dapat disisipkan pada sebuah website sehingga website tersebut terlihat dinamis, Web Dinamis adalah web yang isi dari kontennya dapat berubah - ubah karena adanya program yang berjalan dibaliknya dari sisi server yang menjalankannya. PHP merupakan singkatan dari Hypertext Preprocessor dimana PHP itu sendiri biasa diemplementasikan sebagai CMS (Content Management System).



Beberapa kelebihan PHP dari bahasa pemrograman web, antara lain yaitu :
  • Bahasa pemrograman PHP adalah sebuah bahasa script yang tidak melakukan sebuah kompilasi dalam penggunaanya.
  • Web Server yang mendukung PHP dapat ditemukan dimana - mana dari mulai apache, IIS, Lighttpd, hingga Xitami dengan konfigurasi yang relatif mudah.
  • Dalam sisi pengembangan lebih mudah, karena banyaknya milis - milis dan developer yang siap membantu dalam pengembangan.
  • Dalam sisi pemahamanan, PHP adalah bahasa scripting yang paling mudah karena memiliki referensi yang banyak.
  • PHP adalah bahasa open source yang dapat digunakan di berbagai mesin (Linux, Unix, Macintosh, Windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console serta juga dapat menjalankan perintah-perintah system.

Karena php merupakan script untuk mengolah data dari isi server sebagai pengolahnya, maka dalam penggunaannya dibutuhkan sebuah web server yang dapat menerjemahkan script php itu menjadi sebuah perintah. Web server ini disebut juga dengan Apache. Selain sebuah web server, harus ada pula tempat data-data yang nantinya diolah oleh script PHP ini. Tempat data-data ini dinamakan database atau basis data, penyimpanan data pada setiap script PHP ditampung oleh sebuah sistem yang disebut Mysql.


Jadi, jika anda ingin membuat suatu web yang dinamis menggunakan PHP, dibutuhkan 2 alat yaitu Apache dan MySql. Kedua alat ini, biasanya sudah dijadikan satu paket dan terkumpul dalam sebuah software yaitu XAMPP.

Untuk mendownload software XAMP tidak perlu khawatir terhadapa lisensi software ini karena software ini didistribusikan secara gratis dan dapat didownload disini XAMPP  yang harus diperhatikan sebelum mendownload XAMPP ini adalah lihatlah jenis sistem operasi yang anda gunakan karena XAMPP menyediakan 3 versi XAMPP yaitu for Windows, Linux, dan OSX.


Sekianlah Artikel mengenai apa itu PHP, Semoga Bermanfaat ...


Source : wikipedia 
Previous
Next Post »
Thanks for your comment